Sekolah Islam Plus Daarul Jannah

View Original

Mulutmu Harimaumu

Oleh: Sabika Zaura Khumairo

Mulutmu Harimaumu, pasti kalian pernah mendengar istilah tersebutkan? Istilah itu cukup populer digunakan sebagai pesan agar tiap orang menjaga lisannya. Terkadang ada hal yang lebih menyakitkan daripada Tindakan, yaitu kata-kata. Ketika kata-kata diucapkan dari bibir dengan tajam maka bekas luka tersebut akan sulit dihilangkan. Oleh sebab itu, berpikirlah sebelum berkata karena kata ‘maaf’ belum tentu menyembuhkan luka meskipun orang yang kau lukai itu berkata tidak apa-apa. Lebih baik berkata baik atau diam, kecuali perkataan itu dapat memotivasi orang lain. 

Kadang kita menganggap bahwa kata-kata itu biasa saja untuk kita, tetapi belum tentu orang lain berpikir yang sama. Pada era sekarang tidak hanya pengendalian mulut atau ucapan, tetapi kita juga pengendalian jari. Kita harus berpikir terlebih dahulu sebelum berbicara. Dalam menegur juga kita harus sopan. Allah SWT menciptakan kita dengan dua telinga dan satu mulut maka dari itu, mari kita perbanyak mendengar daripada berbicara. 

Rasulullah SAW bersabda:   

“Barang siapa yang beriman kepada Allah SWT dan hari akhir maka hendaklah dia berkata yang baik atau diam” (HR Al Bukhari dan Muslim). 

 

 

Editor: Olv